Jumat, 05 Oktober 2012

Jenis Perusahaan


Jenis-jenis Persediaan yang dimiliki oleh setiap perusahaan berbeda-beda, tergantung jenis perusahaan yang bersangkutan, yaitu :

  1. Perusahaan Dagang : Perusahaan Dagang mempunyai satu jenis persediaan yaitu persediaan barang dagangan, karena Perusahaan Dagang hanya membeli barang dagangan kemudian menjualnya, tanpa melalui pemrosesan terlebih dahulu
  2. Perusahaan Manufaktur/Perusahaan Industry : Perusaaan Manufaktur/Perusahaan Industry memiliki beberapa jenis persediaan, yaitu :
a.       Bahan Baku dan Bahan Pembantu yaitu bahan yang dibeli oleh perusahaan dengan tujuan untuk memprosesnya terlebih dahulu hingga menjadi barang jadi kemudian perusahaan baru menjualnya.
b.      Bahan Dalam Proses yaitu Bahan Baku yang sudah dibeli perusahaan kemudian diproses sendiri oleh perusahaan untuk menjadi barang jadi tetapi belum tuntas, dengan kata lain belum selesai diproses dan belum layak jual.
c.       Barang Jadi yaitu Bahan Baku yan g sudah dibeli perusahaan tetapi sudah melalui pemrosesan terlebih dahulu oleh perusahaan sehingga menjadi barang yang lebih memiliki nilai jual dan siap untuk dijual.
3.     Perusahaan jasa yaitu Perusahaan yang tidak memiliki persediaan karena perusahaan tersebut hanya menawarkan jasa, tidak berupa barang.

0 komentar:

Posting Komentar

Template by:

Free Blog Templates